TIPS DAN TRIK
Menurut
saya kakak pembina PATI sangat luar biasa, karena mereka menyampaikan materi
dengan cara bahasa pertemanan, yang mana membuat kami (para mahasiswa baru)
merasa nyaman dan tidak bosan, apalagi sampai mengantuk.
Kakak
pembina PATI mempunyai ciri khas tersendiri, yang mana mereka satu sama lain
berbeda dalam menyampaikan sebuah materi. Meraka sangat berbeda satu sama lain,
karena pada dasarnya manusia itu mempunyai kepribadian yang berbeda-beda,
contohnya dalam penyampaian materi seperti browsing, email, blogger, alamat
situs resmi universitas muhammadiyah malang, dll mereka menggunakan gaya bicara
(style) masing-masing.
Dengan
adanya PATI ini saya pribadi merasa sangat beruntung, karena di universitas
muhammadiyah malang ini saya dibekali dengan sedikit pengetahuan tentang
teknologi informasi, yang mungkin tidak smua mahasiswa diluar sana dibekali
dengan PATI ini.
Saya punya tips dan trik yang saya
dapatkan dari browsing di internet.
1. Mengajar itu
horisontal, bukan vertikal
Ø Sifat
mengajar yang horisontal berarti kita sebagai tentor menempatkan diri sama
tinggi dengan siswa kita. Kita berbicara sebagai orang yang lebih dahulu tahu,
bukan lebih pintar. Kita mentransfer ilmu, bukan memberi ilmu. Saya seringnya
mengatakan seperti ini setelah perkenalan:
Ø “Saya
berdiri di depan anda sekalian bukan karena saya lebih pintar dari anda, namun
hanya karena saya mengenal ilmu ini lebih dahulu daripada anda. Mungkin suatu
saat diantara anda sekalian ada yang lebih mengerti ilmu ini daripada saya.
Saya berkeyakinan kuat akan hal ini.”
Ø Pernyataan
diatas sudah memberikan dorongan kepada siswa untuk lebih santai dan lebih
menikmati kebersamaannya dengan anda. Jika kelas sudah santai dan dinikmati,
maka pelajaran mudah diberikan. Dalam memberikan pelajaran, anggaplah kita
sedang bercerita tentang pengalaman sehingga ilmu apapun itu tidak terkesan
menyeramkan.
2. Mengajar itu memberikan contoh
Seorang guru SMA
saya pernah mengatakan bahwa “ajarkan apa yang kamu bisa, bukan apa yang kamu
tahu”. Maksudnya adalah apa yang kita ajarkan sebaiknya adalah sesuatu yang
kita mengerti dan bisa kita lakukan. Lakukan dengan memberikan contoh. Ketika
memberikan pelatihan, saya lebih banyak memberikan contoh dan mempraktekkan
langsung supaya siswa mengerti dan tidak hanya mengimajinasikan dalam pikiran
saja. Oleh karena itu sebagai guru kita harus paham konsep dari suatu hal yang
diajarkan. Pemahaman konsep akan membuat kita mudah memberikan contoh apa saja
dan memecahkan problematika yang mungkin dihadapi oleh para siswa.
Hal-hal diatas
hanyalah sekelumit dari bagaimana mengajar yang baik. Selain dari pengalaman
mengajar, pengalaman saya duduk sebagai siswa dari kecil hingga dewasa juga
mempengaruhi kesimpulan tentang bagaimana seharusnya seorang guru itu mengajar.
Sumber: http://hanyalewat.com/20131070/trik-mengajar-supaya-siswa-tertarik-dan-termotivasi.html
0 komentar:
Post a Comment